Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2017

Pesan dan Kesan Dalam Kegiatan Sosial di Panti Asuhan Sunan Ampel Malang

Pertama, kesan saya dalam kegiatan sosial yang telah dilakukan yaitu saya bersyukur bisa membantu panti asuhan, membantu dalam hal apapun, dari mulai bersih-bersih lingkungan panti, beres-beres, bercengkrama dengan adik-adik di panti, itu adalah suatu moment yang sangat menyenangkan. Dalam sesi berbincang bincang dengan adik-adik panti, antusias mereka sangat besar, saling sharing tentang kehidupan di panti, berbaur dengan anak-anak panti yang lain, dan salik bertukar pikiran tentang masa depan adik-adik di panti asuhan. Beberapa dari mereka ada yang mempunyai cita-cita menjadi seorang dosen, saat ditanya mengapa ingin menjadi dosen, jawabnya "aku pengen membagi pengetahuan dan membantu mahasiswa". Sangat simpel tapi mempunyai makna yang luar biasa. Pesan saya kepada adik-adik panti, jangan lelah belajar, belajar terus, gapai cita-citamu walaupun banyak halangan, tetap maju, jangan menyerah. Karena jika kita menyerah, selesai sudah hidup kita.